BENTUK BENTUK LEMBAGA SOSIAL (LEMBAGA KESEHATAN)
- 24 October 2021
Lembaga kesehatan merupakan hal penting dalam suatu kelompok masyarakat yang memberikan pelayanan kesehatan dasar kepada masyarakat di wilayah kerjanya. Salah satu contoh lembaga kesehatan di tingkat desa adalah posyandu. Fungsi utama posyandu adalah untuk melayani imunisasi bayi, pengecekan kesehatan untuk ibu hamil, dan pelayanan kesehatan lansia. Posyandu juga berfungsi untuk membantu puskesmas (lembaga kesehatan tingkat kecamatan) dalam memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan masyarakat dalam lingkup area yang cukup luas.
Kesehatan adalah keadaan sejahtera dari badan, jiwa, dan sosial yang memungkinkan setiap orang hidup produktif secara sosial dan ekonomis.
Sistem pelayanan kedokteran saat ini di anggap masih kuno. Sistem yang dianut di Indonesia masih warisan zaman kolonial, sementara di Belanda sendiri sudah ditinggalkan. Dokter di Indonesia itu fee for service, yakni dokter menerima uang langsung dari pasien yang dilayaninya. Ini bisa dilihat dari kantong baju putih dokter yang lebar dalam untuk tempat uang, sistem seperti ini sangat membebani pasien yang tidak mampu dan tidak menciptakan keadilan di bidang kesehatan melalui jaminan kesehatan atau semacam asuransi adalah kebutuhan mutlak. Dengan demikian, dokter hanya menerima uang dari asuransi dan bukan dari pasien secara langsung.
Sistem Kesehatan tidak bisa diselesaikan dengan model sistem linier tapi dengan sistem dinamik, pendekatan kesisteman melalui upaya peningkatan sub sistem-sub sistem yang ada dan memandang masalah atau peristiwa secara menyeluruh dan adanya keterkaitan antar bagian sistem. Oleh karena itu perlunya dilakukan Restrukturisasi sistem kesehatan nasional dengan membuat struktur sosial menuju Indonesia Sehat melalui Paradigma Sehat. upaya kesehatan masyarakat harus dikembangkan dengan memperhatikan skala prioritas dan memperhatikan nilai-nilai budaya lokal.
Refrensi bacaan http://aisyaoyhaicuet.blogspot.com/
(illustration from pinterest belong to the owner)